
Ketika kering membasahi telapak tangan dan membuatmu menjadi tidak percaya diri
FENOMAGZ – Keringat adalah salah satu cara tubuh untuk meredakan suhu tubuh yang naik. Namun ketika kering membasahi telapak tangan dan membuatmu menjadi tidak percaya diri, maka kamu harus menanganinya dengan segera.
Berikut adalah beberapa tips sederhana yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah untuk meredakan telapak tangan yang keringata.
Merendam dengan air dingin
Meredamkan tangan dan kaki dengan air dingin selama 15-20 menit per hari membantu dalam menyingkirkan keringat berlebihan di sekitar kaki dan telapak tangan, terutama selama udara panas.
Minyak tea tree
Minyak tea tress di kenal memiliki sifat anti jamur. Menambahkan 2-3 tetes minyak tea tee dalam air suam-suam kuku, lalu merendam, dan menggosok-gosok telapak tangan membantu untuk menyingkirkan kelebihan keringat.
Tepung maizena
Saat kamu merasa bahwa telapak tanganmu berkeringat, gosoklah dengan tepung maizena yang bertindak sebagai antiperspirankt alami dan menyerap kelembaban dari telapak tangan.
Garam dan air lemon
Ambil sedikit garam lalu campur dengan air lemon kemudian oleskan di telapak tangan serta kaki. Hal ini bermanfaat untuk menyingirkan keringat berlebih.
Minum jus wheatgrass
Minum jus yang terbuat dari wheatgrass membantu untuk menetralkan asam tubuh dan mencegah keringat berlebih.
Makan kacang almond
Kekurangan magnesium bisa menjadi penyebab dari munculnya keringat berlebih di tubuh. Oleh karena itu mencukupi kebutuhan magnesium sangatlah penting dan salah satu caranya adalah dengan makan kacang almond.
Menghindari makanan pedas
Makanan pedas bisa memicu banjirnya keringat. Sehingga hindari mengkonsumsi banyak makana pedas, terutama selama musim panas.
Banyak minum air
Minum air sangatlah penting sebab dapat membantu dala menghindari tubuh dengan baik dan bisa menghindarkanmu dari munculnya keringat berlebihan di telapak tangan. (fmz/pz)